Resep Cara Membuat Opor Ayam Khas Betawi. Seperti yang sudah saya ceritakan pada artikel sebelumnya bahwa masakan opor ayam merupakan masakan nusantara hal ini dikarenakan masakan ini sudah merata di seluruh nusantara negara tercinta Indonesia memiliki ciri khas tersendiri mengenai cara mengolah opor ayam yang tentunya memiliki citra rasa tersendiri sesuai dengan selera masing-masing daerah pembuatnya.
Untuk kali ini kita akan mengulas bagaimana olahan opor ayam yang sibuat oleh kebanyak orang betawi yang sudah menjadi ciri khas. Cara membuatnya sebagai berikut :
Bahan yang sebelumnya harus dipersiapkan adalah:
- Ayam 1 ekor yang sudah dibersihkan
- Daun salam sebanyak 2 lembar
- Serai 1 batang yang sudah dimemarkan
- Lengkuas sepanjang 1 cm yang juga dimemarkan
- Kayu manis sebanyak 4 cm
- Santan dari 1 butir kelapa sebanyak 750 cc
- Minyak goreng secukupnya aja
- Bawang merah sebanyak 10 butir
- Bawang putih 4 siung
- Ketumbar sebanyak 1 1 sendok makan
- Jintan 10 butir
- Merica bulat sebanyak ½ sendok teh
- Jahe 2 cm
- Kunyit 2 cm
- Garam sesuai selera atau secukupnya
Cara Membuat Masakan Opor Ayam Betawi
- Yang pertama kita potong terlebih dahulu ayam menjadi 10 bagian lalu gorenglah dalam minyak sampai warnanya menjadi kekuning-kuningan. Angkatlah dan tiriskan
- Setelah itu kita tumis bumbu yang sudah dihaluskan sebelumnya dengan menggunakan minyak sebanyak 3 sdm. Kemudian masukkan serai, daun salam, kayu manis dan lengkuas.
- Aduk terus secara merata sampai tercium aroma wangi dari bumbu tersebut, setelah itu masukkanlah ayam yang sudah digoreng dan juga santan
- Tunggu sampai santan mendidih dan ayam sudah kelihatan empuk sambil sesekali diaduk supaya panasnya merata.
- Kalau sudah kira-kira sudah matang, angkatlah dan opor ayam kesukaan kita sudah siap untuk disajikan.